Kembali ke Rutinitas Di Tanggal Merah


Bismillahirrohmanirrohim , 

Hari ini tanggal 1 Mei diperingati sebagai hari buruh . Warna tanggalan pun merah karena pemerintah meliburkan hari ini sebagai hari libur Nasional.  Namun kami , sebagai guru di Perguruan Islam Al Fajar harus masuk untuk memulai aktifitas. Mengembang tugas mulia. Mendidik generasi milenial yang luar biasa. 

Pertama kali melihat lingkungan sekolah yang masih bertebaran sampah, rasa hati kurang nyaman . Petugas kebersihan  sedang menyapu ...namun masih belum tuntas....

Bertemu dengan teman teman guru , rasa hati bahagia. Sambil cipika cipiki ....bersalaman dan berpelukan saling mendoakan dan meminta maaf. 



Pukul 9.30 kami berkumpul di kelas 1 E untuk melaksanakan rapat koordinasi bersama Bapak kepala sekolah.
Ada  motivasi untuk kami sebagai guru agar bisa melakukan kegiatan dengan baik.  Kebaikan di bulan Ramadhan , perlu dilanjutkan bahkan ditingkatkan yaitu mengenai tadarus, solat, sodaqoh .  Kebaikan meningkatkan  disiplin waktu dan berbicara. 

Pemanfaatan grup WA tidak diperkenankan untuk politik . Kebaikan apapun tentang politik tidak boleh di share di grup. 

Kegiatan untuk besok ,  halal bihalal dengan seluruh unit TK, SD, SMP, SMA dilapangan SD /lapngan perguruan.  Setelah itu khusus SD musapahah dengan bapak ibu guru . 

Oh ya...hari ini ada undangan FORKIS yang akan diadakan di rumah bu Neneng Dewi pkl. 11.00 sampai selesai.

Himbauan dari Wakil kurikulum,  Agar panitia  mempersiapkan kegiatan yang segera kan dilakukan
Yaitu  Hotmil, Perkaju, Istigosah, ASAS .  

 Meeting hari ini ditutup dengan foa yang dipimpin oleh Pak Amin.

Bogor, 1 Mei 2023
  




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rapat Pleno Kenaikan Kelas SD Islam Al-Fajar di halaman Sekolah....Ada apa?

TENTANG PALESTINA. Mengapa harus membelanya?

Putriku Tersayang Hari ini 21 Usiamu